Wama Muhammadun Illa Rasul Surah Apa, Ini Teks Arab, Latin dan Artinya Serta Penjelasan Singkat

Sunanesia.com – Wama muhammadun illa rasul merupakan penggalan dari salah satu surat dalam Al-Quran tepatnya pada surat Ali Imran ayat 144.

Dalam surat Ali Imran ayat terdapat 144 kalimat yang berbunyi Wama muhammadun illa rasul yang jika diartikan kedalam bahasa Indonesia menjadi Nabi Muhammad hanyalah seorang rasul.

Jadi jika ada pertanyaan wama muhammadun Illa Rasul surah apa? maka jawabannya adalah surat Ali Imran ayat 144.

Berikut kami sampaikan bacaan surat Ali Imran ayat 144 yang terdapat pengalam kalimat Wama muhammadun illa rasul dalam bahasa arab latin dan artinya.

وَمَا مُحَمَّدٌ اِلَّا رَسُوْلٌۚ قَدْ خَلَتْ مِنْ قَبْلِهِ الرُّسُلُ ۗ اَفَا۟ىِٕنْ مَّاتَ اَوْ قُتِلَ انْقَلَبْتُمْ عَلٰٓى اَعْقَابِكُمْ ۗ وَمَنْ يَّنْقَلِبْ عَلٰى عَقِبَيْهِ فَلَنْ يَّضُرَّ اللّٰهَ شَيْـًٔا ۗوَسَيَجْزِى اللّٰهُ الشّٰكِرِيْنَ ١٤٤

Latin : Wa maa muhammadun illa rasul, qad khalat ming qablihir-rasul, a fa im maata au qutilangqalabtum ‘alaa a’qaabikum,

wa may yangqalib ‘alaa ‘aqibaihi fa lay yadurrallaaha syai`aa, wa sayajzillaahusy-syaakiriin. (QS. Ali ‘Imran:144)

Artinya: “(Nabi) Muhammad hanyalah seorang rasul. Sebelumnya telah berlalu beberapa rasul.

Apakah jika dia wafat atau dibunuh, kamu berbalik ke belakang (murtad)? Siapa yang berbalik ke belakang, maka ia tidak akan mendatangkan mudarat kepada Allah sedikit pun.

Allah akan memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur. (QS. Ali ‘Imran:144)

Sebagai informasi tambahan Surat Ali Imran turun di kota Madinah sehingga masuk dalam golongan surah Madaniyah.

Ali Imran berarti Keluarga Imran, memiliki 200 ayat, nomer surah ke-3, Juz 3 (ayat 1-91) dan Juz 4 (ayat 92-200).

Tafsir Surat Ali Imran Ayat 144

Ketika beredar sebuah kabar bahwa Nabi meninggal pada Perang Uhud, pasukan muslim yang imannya setipis kapas meninggalkan medan perang dan ada yang kembali kafir serta berlindung kepada Abu Sufyan, pemimpin pasukan kafir.

Allah kemudian mengingatkan bahwa Nabi Muhammad hanyalah seorang Rasul yang suatu saat pasti meninggal dunia sebagaimana nabi-nabi yang lalu yakni telah meninggal dunia, rasul meninggal karena terbunuh atau sakit sewajarnya manusia.

Apakah wafat atau dibunuh lalu kamu berbalik ke belakang meninggalkan Islam dan menjadi murtad, maka celakalah kamu.

Barang siapa berbalik, maka ia tidak akan merugikan Allah SWT sedikit pun, namun dia sendiri yang akan rugi serta celaka karena kembali kepada kesesatan dan pasti akan masuk neraka.

Allah pasti memberi balasan kepada orang yang bersyukur, demikianlah artikel yang berjudul Wama Muhammadun Illa Rasul Surah Apa, Ini Teks Arab, Latin dan Artinya Serta Penjelasan Singkat.***

Mungkin Anda Suka