Sinopsis Film Puisi Cinta yang Membunuh, Garin Nugroho Sambutan Baik di Film Horor Perdananya

Sunanesia.com – Sutradara ternama Tanah Air, Garin Nugroho baru saja menyelesaikan film garapan terbaru.

Film bergenre horor pertama kalinya yang dibuat oleh Garin berjudul Puisi Cinta yang Membunuh.

Chand Parwez sebagai producer mengungkapkan rasa banga karena telah menyelesaikan filem ini dengan tepat waktu.

Sebuah portal berita nasional menyebutkan bahwa film Puisi Cinta yang Membunuh diundang untuk melakukan world premiere di Rotterdam, Belanda.

“Film ini sebenarnya diundang untuk world premiere di Rotterdam, tapi pada saat diundang, kami sudah dipinang duluan oleh JAFF-NETPAC, sehingga kami pilih premiere di Indonesia,” ungkap Chand di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, (3/1) Selasa malam.

Sinopsis Film Puisi Cinta yang Membunuh

Film ini bercerita tentang Ranum yang merasakan kejanggalan pada sejumlah kematian yang terjadi di wilayah sekitarnya.

Terdapat sosok yang selalu datang dan meneror orang-orang yang berusaha menyelidiki dan mendekatinya.

Diceritakan Ranum mengetahui masa lalunya yang membentuk dirinya sekarang.

Hal itu diketahui lantaran Ranum terperangkap kata-kata indah laki-laki yang kemudian menghianatinya.

Laki-laki yang mendekati dan menghianatinya berakhir dengan kematian oleh sosok misteri.

Keluarga Ranum memang memiliki berbagai intrik, situasi puitik dan seketika berubah penuh teror.

Bagaimana cerita selanjutnya? saksikan di Bioskop terdekat anda ketika tayang nanti.

Plot Twist di Akhir Cerita Puisi Cinta yang Membunuh

Dalam film Puisi Cinta yang Membunuh menyuguhkan teror, gore dan horor, tetapi tetap indah, puitis, dan romantis khas Garin.

Selain itu, plot twist cerita pun menjadi hal yang paling mengejutkan.

Puisi Cinta Yang Membunuh dibintangi sederet aktor Tanah Air seperti Mawar de Jongh, Raihaanun, Baskara Mahendra, Morgan Oey, Ayu Laksmi, Kelly Tandiono, dan masih banyak lagi.***

Mungkin Anda Suka