Perpanjangan Beasiswa Santri Nasional 2023 Senilai 28 Miliar, Catat Syarat dan Cara Pendaftarannya

Beasiswa Santri Nasional 2023 Senilai 28 Miliar, Catat Syarat dan Cara Pendaftarannya (Tangkapan Layar Instagram/pmiiofficial).

SUNANESIA — Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Jogja menggandeng Rabithah Ma’ahid Islamiyah (RMI) PBNU membuka pendaftaran beasiswa bagi 200 Santri Nasional di seluruh Indonesia, 100 beasiswa kader NU nasional, 60 beasiswa kader IPNU/IPPNU, 60 beasiswa kader PMII, dan 180 beasiswa RMI PWNU DIY namun sudah ditutup.

Pendaftaran beasiswa ini diperpanjang hingga 10 September 2023. Beasiswa yang akan didapat apabila lolos, yakni gratis biaya SPP dan pengembangan hingga sarjana atau setara 8 semester.

Ditulis dalam poster, informasi lebih lanjut dapat diakses melalui laman unu.jogja.ac.id.
Wakil Rektor Senior UNU Jogja Abdul Ghoffar mengadakan sosialisasi secara daring mengenai program beasiswa ini Bersama 100 pengasuh pondok pesantren yang tersebar di seluruh Indonesia.

Hal ini dilakukan sebagai jembatan untuk penyaluran informasi Beasiswa Santri Nasional 2023 kepada santrinya.

Adapun pendaftaran Beasiswa Santri Nasional ini dapat dilakukan melalui laman bit.ly/SantriNasional2023.

Syarat Beasiswa Santri Nasional 2023

Persyaratan yang harus dipenuhi untuk mendaftar beasiswa Santri Nasional sebagai berikut.

1. Lulusan SMA atau sederajat tahun 2021, 2022, atau 2023.
2. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp250.000,- dan biaya orientasi sebesar Rp750.000,- apabila dinyatakan lulus seleksi administrasi dan wawancara.
3. Nilai ijazah pada mata pelajaran matematika minimal 70 dan mata pelajaran Bahasa Inggris minimal 60.
4. Saat pendaftaran memilih dua program studi yang berbeda sesuai minat dan bakat.
5. Tidak diperkenankan mengambil cuti akademik selama studi.

Adapun persyaratan Beasiswa Santri Nasional sebagai berikut:

1. Scan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
2. Scan Kartu Keluarga
3. Scan Akta Kelahiran
4. Scan ijazah beserta nilainya
5. Scan setifikat kejuaraan kategori individu minimal pada tingkat provinsi
6. Scan menyertakan Kartu Indonesia Pintar (KIP), Program keluarga Harapan (PKH), Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), atau Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari kelurahan
7. Surat keterangan santri dari pesantren
8. Pakta integritas

Seleksi tahap administrasi dan wawancara akan diumumkan melalui whatsapp calon mahasiswa baru yang telah didaftarkan pada formulir dan Instagram UNU Yogyakarta.

Tunggu apalagi, buruan daftar! Semoga beruntung. Dan sekian terima kasih semoga bermanfaat.***

Penulis: Ninin

Mungkin Anda Suka