Jangan Takut Hitam, Ini 5 Manfaat Berjemur di Pagi Hari

SUNANESIA.COM – Berjemur di pagi hari dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan. Sebab, dengan berjemur di pagi hari dapat membantu produksi vitamin D secara alami dalam tubuh.

Vitamin D sendiri kaya akan antioksidan yang berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh.

Fungsi vitamin D adalah untuk meningkatkan penyerapan kalsium di dalam usus dan mentransfer kalsium untuk melintasi membrane sel.

Selain dapat membantu porduksi vitamin D, terdapat beberapa menfaat kesehatan yang dapat diperoleh dari berjemur di pagi hari yang telah dipaparkan dibawah ini:

Manfaat Berjemur di Pagi Hari

1. Mengurangi Risiko Kanker

Jika kekurangan vitamin D dapat meningkatkan risiko terkena kanker, seperti kanker payudara dan usus besar. Hal ini dapat dicegah melalui pembiasan berjemur di pagi hari, maka risiko kanker tersebut akan lebih rendah.

Selain itu, suplementasi vitamin D terbukti dapat membantu menurunkan risiko pengembangan segala bentuk kanker hingga 60%.

2. Dapat Menghilangkan Depresi

Sinar matahari membantu dalam merangsang pembentukan endorphin untuk meningkatkan rasa bahagia kita, suatu anti-depresan alami yang dimiliki tubuh dan sangat berguna bagi orang yang mengalami gejala stress.

Selain itu, dapat meningkatkan produksi hormone serotonin, neurotransmitter di otak dapat mengatur suasana hati, sehingga memperbaiki mental serta meningkatkan kosentrasi untuk konteks sehari-hari.

3. Mendapatkan Kualitas Tidur yang Nyenyak

Paparan sinar matahari dapat meningkatkan produksi hormone melatonin oleh kelenjar di dasar otak pada malam hari. Hormone itu membantu kita untuk lebih mudah tertidur lelap dan menyeimbangkan fungsi organ tubuh lainnya.

4. Menjaga Sirkulasi Darah dan Memperkuat Sistem Kardiovaskuler

Dengan paparan sinar matahari, mampu menjaga detak jantung agar tetap stabil, mengatur tekanan darah dan arteri, serta melebarkan pembuluh darah kapiler di lapisan kulit.

Sehingga mengakibatkan kelancaran aliran nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh, salah satunya mencegah vein thromboses atau penggumpalan darah di kaki, selain menambah volume darah yang dipompa jatung.

5. Meningkatkan Kesehatan Tulang

Seperti yang sudah banyak diketahui, vitamin D akan merangsang penyerapan kalsium dan fosfor yang dapat menguatkan tulang. Tidak hanya itu, vitamin D3 juga memiliki peran penting untuk kepadatan tulang.

Vitamin D3 merupakan salah satu vitamin yang larut dalam lemak yang terbentuk selama proses pembuatan vitamin D ketika sinar matahari mengenai kulit, hal tersebut mengatur dalam penyerapan kalsium.

Waktu ideal untuk berjemur di pagi hari dapat dilakukan di luar waktu pukul 10 pagi dan pukul 2 siang. Di luar waktu 10-14 itu terdapat radiasi UV B dengan intensitas yang relative rendah sehingga aman bagi manusia.

Waktu yang dianjurkan untuk berjemur bisa 10-15 menit diatas pukul 9. Namun, jika di atas pukul 11, lama waktu berjemur cukup 3 menit saja, karena UVB yang terpapar di waktu tersebut sudah menurun.

Bagian tubuh yang dianjurkan untuk terkena paparan sinar matahari UVB meliputi tangan, lengan, wajah, kaki, dan punggung.

Demikianlah artikel singkat berjudul Jangan Takut Hitam, Ini 5 Manfaat Berjemur di Pagi Hari, semoga dengan adanya artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua amin.***

Penulis: Diah Anggraeni

Mungkin Anda Suka