Demo Tolak Perusakan Alam Gunung Merapi dengan Alat Berat Ini Tuntutan Lengkapnya

Sunanesia.com – Merespon banyaknya kerugian yang dialami bertahun-tahun, ribuan warga terdampak tambang ilegal lereng Merapi meminta penambang diberhentikan.

Akan Ada Aksi demonstrasi besar-besaran TOLAK PERUSAKAN ALAM GUNUNG MERAPI DENGAN ALAT BERAT (ESKAVATOR), yang dijadwalkan dilaksanakan pada Jum’at 24-02-2023 13.00 WIB.

Sekitar 10.000 Massa dari lapisan warga NU (Banser, Ansor, Fatayat, Muslimat, IPPNU, IPNU, Penambang Pasir, Sopir Truck, Kuli angkut, Kyai, Santri) dijadwalkan akan ikut dalam aksi tersebut.

Tempat demo akan dilaksankan di depan Polres Kabupaten Magelang. Lantas apa saja tuntutan yang akan diajukan cek selengkapnya disini.

Berikut tuntutan yang akan diutarakan antara lain :

  1. Reklamasi di lokasi bekas tambang Gol C
  2. Hentikan semua keg. penambangan ilegal
  3. Kembalikan sumber air yg hilang
  4. Perbaiki semua ruas jalan yg rusak di Srumbung
  5. Cabut ijin penambang yg tdk sesuai prosedur
  6. Batasi tonase angkutan Gol C
  7. Tentukan jalur khusus utk armada angkuran penambangan Gol C

Sebelumnya telah diadakan aksi yang berjumlah sekitar 2.000 orang yang terdiri dari warga 17 desa dan Majelis Wakil Cabang Nadlatul Ulama Srumbung, Magelang Jumat (10/2/2023).

Demikainlah artikel berjudul Demo Tolak Perusakan Alam Gunung Merapi dengan Alat Berat Ini Tuntutan Lengkapnya. Semoga dapat bermanfaat bagi kita semua sekian dan terima kasih.***

Mungkin Anda Suka