10 Contoh Kegiatan Budaya di Indonesia Beserta Penjelasannya, Cek Disini

Sunanesia.comPada kesempatan ini admin akan membahas mengenai contoh kegiatan kebudayan di Indonesia yang bisa diadopsi untuk kegiatan di sekolah atau lingkungan masyarakat.

Referensi ini dapat digunakan sesuai dengan kondisi yang ada di sekitar pembaca.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia V (KBBI V) kebudayaan memiliki arti yakni hasil kegiatan dan penciptaan batin manusia seperti kepercayaan, kesenian dan adat istiadat.

Indonesia adalah salah satu negara yang memiliki banyak kebudayaan. Lalu, apa saja contoh dari kegiatan kebudayaan di Indonesia? Simak ulasan berikut

Contoh kegiatan kebudayaan di Indonesia yang menarik dan terjadi masyarakat diantaranya yaitu :

1. Kebudayaan Ngaben di Bali

Ngaben merupakan upacara pembakaran jenazah yang dilakukan oleh masyarakat Bali yang beragama hindu.

Ngaben ini bertujuan untuk mendapatkan abu yang akan dilarungkan ke laut serta sebagai pembersihan amal seseorang yang telah meninggal.

Adapun rangkaian acara ngaben yaitu ngucapin, nganyud, ngedusin, ngaskara, kajang, memeras, papagetan, pakiriman ngutang, ngeseng, dan makelud.

2. Karapan Sapi dari Madura

Karapan sapi adalah istilah untuk menyebut perlombaan pacuan sapi yang berasal dari daerah Madura.

Kerapan sapi terdiri dari beberapa macam jenis diantaranya seperti karapan sapi kecil, karapan sapi besar dan karapan sapi undangan dan masih banyak lainnya.

Karapan sapi telah menjadi hiburan masyarakat Madura sejak lama dan juga bertujuan sebagai wujud rasa syukur atas suburnya tanah pertanian mereka.

3. Wayang Kulit Jawa

Wayang kulit Jawa merupakan wayang yang terbuat dari kulit baik sapi maupun hewan lain. Wayang kulit merupakan kebudayaan yang berasal dari daerah Jawa. Selain sebagai hiburan, wayang juga memiliki pesan-pesan spiritual yang disampaikan oleh dalangnya.

Wayang kulit jawa dimainkan oleh seorang dalang yang telah mempelajari ilmu cerita perwayangan dengan diiringi oleh musik dan nyanyian khas budaya jawa.

4. Gamelan

Gamelan merupakan bagian kebudayaan yang tidak bisa terpisahkan dari masyarakat jawa. Gamelan merupakan perangkat alat musik Jawa, Sunda, Bali dan sebagainya. Gamelang sendiri terdiri dari berbagai alat musik seperti saron, bonang, bebeb, gendang, gong dan lain-lain.

Gamelan selain sebagai alat musik tradisional juga mengandung nilai-nilai sosial, moral dan spiritual.

5. Tradisi Bebehas

Tradisi bebehes merupakan tradisi masyarakat Indonesia terutama di Kabupaten Muara Enim. Tradisi ini merupakan proses dari kegiatan yang menjadikan beras menjadi padi.

Kegiatan ini dilakukan ketika akan mengadakan acara hajatan seperti pernikahan baik putra ataupun putri.

6. Debus Banten

Debus merupakan jenis senjata tajam, bentuknya runcing dan terbuat dari besi asli. Kebudayaan ini berasal dari wilayah Banten, Indonesia.

7. Kawin Merarik

Kebudayaan ini berasal dari daerah Lombok, Indonesia. Acara ini biasanya dilakukan sebelum melangsungkan acara pernikahan baik laki-laki maupun perempuan.

8. Upacara Melasti Bali

Kebudayaan yang berasal dari daerah Bali terbilang unik dan kreatif. Melasti merupakan simbol upacara mensucikan archa-archa dewa dan sebagainya.

9. Upacara Tanam Sasi

Kebudayaan upacara tanam sesai berasal dari daerah Merauke. Kebudayaan ini adalah upacara adat untuk memperingati kematian seseorang.

10. Kebo-keboan

Kebudayaan ini berasal dari daerah Banyu Wangi, Jawa Timur, Indonesia. Kebudayaan Kebo-keboan ini memiliki tujuan untuk menghalau warna penyakit yang mewabah.

Demikian artikel tentang contoh kegiatan kebudayaan di Indonesia. Semoga dapat menjadi referensi untuk kita semua, Semoga bermanfaat.***

Mungkin Anda Suka